
100 LEBIH MAHASISWA PJJ KOMUNIKASI SIBER ASIA ANTUSIAS IKUT WORKSHOP SERIES I DENGAN TEMA “VIDEOGRAFI KREATIF UNTUK MEDIA SOSIAL DENGAN MENGGUNAKAN SMARTPHONE”
Jakarta (UNSIA) – Program Studi PJJ Komunikasi Universitas Siber Asia menyelenggarakan Workshop Videografi bertajuk “Videografi Kreatif Untuk Media Sosial Dengan menggunakan Smartphone” dengan menghadirkan Narasumber Naratama Rukmananda., S.Sos. M.Sc. seorang Jurnalis dan Praktisi Media. Beliau juga merupakan Dosen Mata Kuliah Dasar-Dasar Videografi pada Program Studi PJJ Komunikasi UNSIA. Workshop Videografi secara virtual tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 05 Februari 2022 pukul 10:00 WIB hingga pukul 12:30 WIB dan diikuti dengan penuh antusiasme oleh 100 lebih mahasiswa PJJ Komunikasi UNSIA yang tersebar di seluruh Indonesia.
Sebagai Narasumber Tunggal, Naratama memulai pemaparannnya dengan memberikan pemahaman baru kepada seluruh peserta workhop bahwa hal pertama dan utama yang harus diperhatikan dalam memproduksi sebuah karya multimedia dalam hal ini videografi adalah “Unsur Message atau Pesan” apa yang ingin disampaikan kepada Audience. Beliau juga memperkenalkan sebuah aplikasi video dan editing yang tengah populer sekaligus memberikan pelatihan penggunaan Aplikasi Editing Video Animoto dan Movavi.
Bak gayung bersambut, ternyata workshop videografi ini mendapat sambutan baik dari seluruh mahasiswa yang hadir serta tanggapan yang positif. Salah satunya dari Muhammad Andi Hendrajat, mahasiswa aktif dari Prodi Komunikasi PJJ Unsia ini mengungkapkan bahwa materi yang dibawakan sangatlah bagus dan bermanfaat , “Sangat bagus materinya sangat bermanfaat dan pembawaannya cukup menarik dan asik”, ungkapnya.
Hal senada juga disampaikan oleh peserta lainnya, Ardiber Yohan D.S, “Workshop ini sangat memberikan respon positif bagi saya pribadi menambah wawasan untuk kedepan dalam pembuatan konten”, jelasnya.
Kegiatan Workshop Videografi tersebut terlaksana berkat kerjasama Program Studi PJJ Komunikasi Universitas Siber Asia, dengan HIMAKOM UNSIA serta BroSis Komunikasi, yaitu sebutan bagi komunitas mahasiswa/i Prodi Komunikasi PJJ UNSIA yang memiliki perhatian serta minat pada pengembangan kompetensi berbasis media digital melalui berbagai kegiatan positif yang dikemas secara kreatif, adaptif dan inovatif.
Adapun rangkaian acara dalam kegiatan Workshop Series I Dengan Tema “Videografi Kreatif Untuk Media Sosial Dengan menggunakan Smartphone” adalah pembicara Naratama Rukmananda, S.Sos.,M.Sc - Dosen Dasar-Dasar Videografi UNSIA, dan sebelum memulai acara didahului dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya,dilanjutkan dengan sambutan Ketua Panitia #BroSisCommunity Muhammad Rafi, dilanjutkan dengan sambutan Kaprodi Komunikasi Rosanah, S.S., M.I.Kom., AMIPR, kemudian memasuki pemaparan materi, serta, sessi tanya jawab oleh peserta kepada narasumber ditutup dengan informasi kompetisi video terbaik sebagai output dari kegiatan ini.
Ketua Program Studi Komunikasi PJJ, Rosanah, S.S., M.I.Kom., AMIPR dalam sambutannya memaparkan bahwa workshop videografi perdana ini, bertujuan untuk memberikan wawasan dan pemahaman baru bagi seluruh mahasiswa/i serta media atau wadah penguatan kompetensi dalam hal memproduksi video kreatif dengan menggunakan handphone yang dimiliki. Hal ini juga sejalan dengan Capaian Pembelajaran (CP) pada mata kuliah Dasar-Dasar Videografi. Yaitu, mahasiswa mampu menghasilkan video atau karya multimedia pada level basic. Rosanah menambahkan bahwa workshop series ini akan dilaksanakan secara setiap bulan di minggu pertama dengan menghadirkan tema-tema menarik yang Up-to-date dan relevan dengan peminatan program studi, yaitu Penyiaran & Komunikasi Digital, dan Corporate Communication, serta menghadirkan narasumber dan praktisi yang kredibel dan profesional di bidangnya.
Benefit yang didapatkan mahasiswa setelah mengikuti workshop videografi ini, mahasiswa mendapatkan e-sertifikat yang bermanfaat dikemudian hari. Selain tentu saja ilmu yang sangat berharga, yang diharapkan dapat memotivasi serta menginspirasi mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan dan kreativitasnya dalam memproduksi video kreatif. (*red/tim)


